Program Mahasiswa KKN Undip Tim 1 Tahun 2019 Sosialisasi dan tentang Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat di Desa Pecangaan Kulon

  • Jan 31, 2019
  • pecangaankulon

    Jumat, 25 Januari 2019 pukul 20.00 WIB anggota Tim I KKN UNDIP Desa Pecangaan Kulon mengadakan program berupa Sosialiasi dan Edukasi tentang Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat di Balai Desa Pecangaan Kulon, Jepara. Acara ini dihadiri oleh Pak Petinggi Desa, Ketua RT & RW, Karang Taruna, Ketua Pokja PKK Desa Pecangaan Kulon, dan pengelola Bank Sampah Rahayu Desa Pecangaan Kulon, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) / Pengelola Bank Sampah Induk Jepara, dan Pengelola Bank Sampah Rajekwesi Mayong. Tujuan acara ini yaitu untuk mengedukasi warga desa agar lebih peduli tentang sampah. Serta sosisalisasi tentang fungsi bank sampah sebagai pengelola sampah anorganik, dan organic. Dari acara ini diharapkan adanya koordinasi dari berbagai phak untuk peduli dengan masalah sampah serta lebih menggerakkan kelompok masyarakat setempat agar memiliki peran didalamnya.